Press Release Produk Mahasiswa Ilmu Komunikasi 2018

 


Senin, 28 Oktober 2018, Mahasiswa ilmu komunikasi menggelar kegiatan bersama di Laboratorium ILKOM Universitas Gajayana Malang. Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 – 12.00 ini merupakan agenda yang dilaksanakan sebagai penyelesaian tugas akhir mata kuliah Pengantar Public Relation.

Kegiatan praktek press release produk ini bersifat kelompok yang beranggotakan 3 orang setiap kelompoknya. Mahasiswa dibagi menjadi 4 kelompok yang masing-masing mengangkat dan membuat produk yang berbeda. Ada yang membuat tas rajut noken papua, wet water station, cap kaktus, dan brand t-shirt.

Dalam pelaksanaannya, Mahasiswa mempresentasikan hasil karya dan produknya masing-masing dengan berbagai cara sesuai produk yang dibawakan. Tujuan produk, segmentasi pasar, strategi pengembangan, branding, dan filosofis produk juga turut disampaikan dalam press release ini, Hal ini bertujuan guna masing-masing mahasiswa mampu memahami konsep dasar praktek ketika ingin melakukan press release.

Muhammad Asnan, Selaku Dosen pengampu berharap berlangsungnya kegiatan ini dapat menjadi nilai tambah mahasiswa untuk bisa langsung memahami praktek press release dari produk yang mereka buat sendiri “ Mahasiswa Program studi Ilmu Komunikasi Universitas Gajayana Malang harus memiliki skill dan kelebihan dalam memahami press release produk bukan hanya sebatas teori, tapi juga prakteknya”, pungkasnya.


Archive

Hubungi Kami

Send